Saturday, November 2, 2013

9 Sampul Majalah Paling Kontroversial Sepanjang Masa

Setiap media massa, termasuk majalah, pastinya akan berlomba-lomba menampilkan cover terbaik di setiap edisinya. Namun dalam sejarah, hanya ada beberapa edisi majalah dunia yang memang layak dianggap kontroversial.
Majalah-majalah seperti Time dan Rolling Stones sempat menampilkan sampul yang berani, sensasional namun juga mengundang pro dan kontra. Isu yang mereka angkat saat itu juga menjadi salah satu alasan kenapa mereka layak dianggap kontroversial.
Seperti apa sampul-sampul yang dianggap hot namun mengundang hujatan tersebut? Langsung saja lihat gambar berikut, dan nyatakan apakah kalian juga menganggapnya kontroversial!

1. Rolling Stone - The Bomber
http://i.perezhilton.com/wp-content/uploads/2013/07/boston-marathon-bombing-suspect-dzhokhar-tsarnaev-rolling-stone-cover__oPt.jpg
Edisi ini terbit tak lama setelah tragedi pengeboman Boston terjadi bebewapa waktu lalu. Majalah ini menampilkan foto pelaku pengeboman yang anehnya malah digilai oleh para wanita. Bagaimana tidak, pelaku sadis bernama Dzhokhar Tsarnaev itu memiliki wajah yang yang sangat tampan dan meluluhkan hati wanita.

2. Time - An American Tragedy
http://omarrr.com/blog/uploads/2012/12/original-300x394.jpeg
Tahun 1994, Time menerbitkan majalah dengan sampul bergambar wajah O.J Simpson, seorang mantan pemain football yang dituduh membunuh mantan istrinya, namun akhirnya dibebaskan. Namun yang jadi masalah bukanlah kasus yang dibahas Time saat itu, melainkan pemilihan foto yang mirip betul dengan sampul yang diterbitkan majalah Newsweek sebelumnya. Bedanya hanya pada tingkat kehitaman gambar. Plagiasi?

3. The New Yorker - Obamas
http://blogs.citypages.com/gop/obamacover.jpg
Tahun 2008, giliran The New Yorkes yang menerbitkan majalah dengan sampul seperti ini. Ilustrasi ini menggambarkan pria mirip Barack Obama sedang mengenakan busana muslim. Dia pun bertemu dengan wanita mirip Michele Obama yang saat itu menggunakan kostum ala tentata. Padahal sebagaimana kita tahu, saat itu Obama sedang terlibat perseteruan sengit dengan kaum Muslimin.

4. Rolling Stone - John Lennon dan Yoko Ono
http://i.usatoday.net/life/books/reviews/rollingstonepg-vertical.jpg
Walau sudah puluhan tahun berlalu, namun sampul majalah Rolling Stone ini tetap saja kontroversial. Gila, berani dan banyak lagi ungkapan yang mungkin ditujukan pada sampul ini. Lihat saja bagaimana John Lennon yang saat itu dalam kondisi tanpa busana memeluk istrinya, Yoko Ono dengan mesra.

5. Vanity Fair - Demi Moore
http://www.vanityfair.com/dam/hollywood/2011/08/demi-moore.jpg
Demi Moore memang salah satu pelopor foto bugil saat hamil. Tak heran jika majalah yang terbit tahun 1991 ini benar-benar menuai kontroversi. Namun setelah itu, banyak artis yang kemudian meniru gaya Demi dengan melakoni pose bugil saat hamil.

6. The New Yorker - Pernikahan Sejenis
http://images3.wikia.nocookie.net/__cb20130628142747/muppet/images/2/23/TheNewYorker-Cover-BertErnieMarriageEquality-(2013-07-08%2B15).jpg
Juli 2013, The New Yorker kembali menuai kontroversi dengan menerbitkan majalah ini. Dalam sampul tersebut, tokoh Bert dan Ernie dalam serial THE MUPPET tampak sangat puas dengan keputusan pemerintah melegalkan pernikahan sesama jenis. Intinya, majalah ini ingin menyampaikan bahwa semua orang harusnya bahagia dengan kabar ini.

7. Time - Ellen Degeneres
http://americansfortruth.com/uploads/2010/05/Ellen-Degeneres-TIME.jpg
Pengakuan sebagai gay memang selalu jadi kontroversi. Dan salah satu yang paling diingat publik adalah pengakuan Ellen DeGeneres yang diungkapkan lewat majalah Time pada April 1997.

8. Rolling Stone - Janet Jackson
http://content.hollywire.com/sites/default/files/Janet-Jackson-Rolling-Stone-Cover.jpg
Majalah Rolling Stone menerbitkan edisi kontroversial ini pada September 1993. Dalam foto tersebut, Janet Jackson berpose topless, dengan seorang pria memegang buah dadanya. Posenya dianggap provokatif, gila dan melanggar aturan, namun tetap saja banyak dicari orang.

9. Time - Terkait Breastfeeding
http://www.motherwifeme.com/wp-content/uploads/2012/05/time-magazine-breastfeeding-cover1.jpg
Time memang sering mengangkat tema yang kontroversial. Salah satu yang pernah diangkat, pada Mei 2012, adalah tema breastfeeding (menyusui), di mana seorang wanita tampak menyusui anaknya yang telah berusia tiga tahun dengan berani di depan umum. Tema diangkat saat banyak wanita menganggap menyusui adalah hal yang tidak penting.